Minggu, 10 November 2019

Book of This Month : Bertumbuh

doc. pribadi

Pernah ga sih temen-temen mengalami suatu hal entah itu kegagalan, kesuksesan, keanehan, bahkan rezeki tetapi saat itu kita masih bertanya kenapa kita yang mengalami ? Mengapa terjadi pada diri kita ? Banyak kejadian yang kita alami yang tidak perlu jawabannya saat itu juga. Mungkin kita memang tidak perlu tahu alasannya mengapa terjadi. Atau bahkan kita baru akan menyadarinya di kemudian hari.
Bener juga kata Kathryn Perez : "We don’t meet people by accident. They are meant to cross out path for a reason."

Tapi jauh dari itu, ada banyak hal rahasia yang memang tidak diketahui manusia. Allah telah menetapkan masing-masing garis waktu seseorang. Masing-masing dari kita akan bertumbuh sesuai zona waktunya masing-masing. Jadi, mulai buang jauh istilah "rumput tetangga lebih hijau" ya :), meskipun kadang emang kelihatannya begitu.

Lalu jika masing-masing udah ada zona waktunya apa kita cuma duduk nungguin aja gitu ? :) Kalo anggapannya seperti ini ya perlu diperbaiki juga ya. Yang harus kita lakukan adalah mengisi zona waktu kita dengan hal-hal yang baik dan bermanfaat. Apa yang kita punya sekarang pasti akan dimintai pertanggungjawabannya kelak. Bersyukur bukan berarti sekedar mengucapkan syukur dan alhamdulillah. Namun mengisi zona waktu kita dengan apa yang dititipkan kepada kita untuk menjadi manfaat bagi sesama, itulah bentuk syukur yang terbaik. 
  
Btw poin-poin di atas bukan bermaksud menggurui ya. Itu hanya sebagian kecil yang aku dapat dari buku ini bukan lain hanyalah sebagai pengingat. Karena kata orang, ga perlu menunggu menjadi orang baik atau pahlawan untuk menyebarkan kebaikan, ya kan ? 

Akhir kata, terimakasih untuk para penulis "bertumbuh", selamat membaca ! Selamat bertumbuh kawan !

- Btw posting bersamaan dengan hari pahlawan 10 November, Selamat hari pahlawan :) -

0 komentar:

Posting Komentar